Kadanta.Media Tana Toraja – Pada hari Sabtu 21 Januari 2023 sekitar 22.35 wita bertempat di Ruang perawatan ICU Lakipadada Makale.
Telah meninggal dunia korban yang tersengat arus listrik yang terjadi pada hari Jumat tanggal 20 Januari 2023 sekitar pukul 14.15 wita di Jl. Nusantara Depan Kantor Pusat UKI Toraja Kel. Bombongan Kec. Makale Kab. Tana Toraja.
Korban Jufriadi 22 Tahun Pekerjaan Swasta Agama Islam Alamat Jl. Hertasning Utara 2 Kel. Masale Kec. Panakukang Kita Makassar
Saksi-saksi saat kejadian Nurtaklim Febriansyah Kis 22 Tahun, Islam
Alamat : Jl. Andi Mappoudang 2 Kel. Parang Kec. Mamajang Kita Makassar, Hendra Irawan 34 Tahun, Islam, Jl. Batara No. 7 Kel. Boting Kec. Warna kota Palopo.
Kronologis kejadiannya bahwa pada hari Jumat tanggal 20 Januari 2023 sekitar pukul 14.15 wita korban yang sementara memasang kabel jaringan WiFi Icon Plus namun korban tersengat arus listrik sehingga terjatuh ke bawah tanah dengan jarak ketinggian sekitar 7 (tujuh) meter,selanjutnya korban di bawah oleh rekan kerjanya ke RS. Fatimah selanjutnya di rujuk ke RS. Lakipadada Makale.
Bahwa pada saat korban ditangani dalam proses perawatan korban meninggal dunia sehingga pihak keluarga dan rekan kerja korban tidak menerima hal tersebut sehingga mengamuk serta memaki-maki perawat yang sementara berdinas menangani korban.
Atas kejadian tersebut personil Polsek Makale bersama Personil Resmob polres Tana Toraja mendatangi RS. Lakipadada guna mengamankan dan meredam situasi.
Kini korban masih disemayamkan di ruang jenazah RS. Lakipadada Makale sambil menunggu kendaraan ambulance untuk mengantar jenazah ke Kota Makassar.
Informasi Humas Polres Tana Toraja Polda Sulsel.(*)KaM.